Kamis, 05 Januari 2017

Camellia sinensis Adalah

Manfaat Teh Hijau Camellia Sinensis

Camellia sinensis adalah tanaman teh, spesies tanaman yang daun dan pucuk daunnya digunakan untuk membuat teh. Tumbuhan ini termasuk genus Camellia.
Manfaat Teh Hijau Camellia Sinensis adalah sumber antioksidan paling sohor di dunia adalah teh Camellia sinensis. Seduhan daun tanaman anggota famili Theaceae itu mempunyai rasa dan aroma khas. Menurut Dadan Rohdiana, peneliti Pusat Penelitian Teh dan Kina, teh terdiri atas tiga jenis yaitu teh fermentasi (teh hitam), teh semifermentasi (teh oolong dan teh pouchong), dan teh tanpa fermentasi (teh hijau). Istilah fermentasi bukan istilah yang tepat untuk menggambarkan proses pengolahahan teh, yang tepat adalah oksidasi enzimatis.
Di antara ketiga jenis teh itu, teh hijau mempunyai aktivitas kesehatan terbaik. Katekin sebagai komponen bioaktif, selama pengolahan teh hijau dipertahankan jumlahnya dengan cara menginaktivasi enzim polifenol oksidase, baik melalui proses pelayuan maupun pemanasan. Pada proses pengolahan lain, katekin dioksidasi menjadi
senyawa orthoquinon, bisflavanol, tehaflavin, dan teharubigin yang kemampuannya tidak sehebat
katekin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar